Australian Catholic University (ACU)

Australian Catholic University (ACU)

ACU berkomitmen untuk menyediakan akses pendidikan yang sama untuk semua dan memberikan pengalaman yang akan memberdayakan para mahasiswa untuk berpikir secara kritis, etis, dan untuk membawa perubahan di masyarakat dan profesi mereka.

Australian Catholic University adalah universitas yang didanai publik dan berperingkat dunia. Kami penuh suka cita menyambut para mahasiswa dan staf dari semua latar belakang dan kepercayaan. ACU adalah rumah bagi 33.000 mahasiswa dari 160 negara yang menawarkan lingkungan belajar yang beragam dan kaya akan budaya.

Lokasi Kami

Kampus kami berlokasi di Adelaide*, Ballarat, Brisbane, Canberra, Melbourne, Sydney, dan Roma, Italia, dengan menawarkan para mahasiswa kami kesempatan untuk transfer antar kampus dan memperluas pengalaman universitas mereka.

Reputasi dan peringkat kami

Kami berada di peringkat 3% besar universitas di seluruh dunia dan universitas Katolik nomor 1 di Asia Pasifik*. ACU juga berada di peringkat 100 besar Universitas Baru dan 50 besar Universitas Gen Y di seluruh dunia**. Penelitian kami berkelas dunia dan kami berbangga diri dengan para peneliti kami yang berdedikasi dan luar biasa. Semua penelitian di ACU telah diberi peringkat sebagai berada atau di atas standar dunia oleh Dewan Riset Australia ***. Pada tahun 2018, penelitian kami mendapatkan penilaian penghargaan Exellence in Research for Australia (ERA).

Program Kami

Pengalaman praktis

Dengan jaringan industri yang dekat, program kami memberikan para mahasiswa kesempatan untuk melakukan penempatan kerja, magang atau program sukarela sambil belajar untuk memastikan mereka siap untuk menyongsong tantangan dunia di luar kelas.

Keterlibatan masyarakat merupakan bagian inti dari pengalaman setiap mahasiswa di ACU dan sudah ada dalam mata kuliah kami.

Terjangkau

ACU merupakan salah satu lembaga dengan biaya paling terjangkau di Australia. Dengan mata kuliah yang terakreditasi dan diakui, kami menawarkan hasil investasi pendidikan yang luar biasa bagi para mahasiswa. 

Berbagai beasiswa ditawarkan untuk para mahasiswa internasional, termasuk Beasiswa Mahasiswa Internasional yang mencakup 50 persen dari biaya kuliah penuh waktu.
 Beasiswa ini diberikan setiap tahun kepada 20 mahasiswa sarjana dan pascasarjana yang mulai kuliah yang menunjukkan prestasi akademik.
 

ACU juga menawarkan Beasiswa Keunggulan Global ACU yang tersedia bagi para mahasiswa yang mengambil program bisnis dan TI.

 

*Times Higher Education World University Rankings 2018/2019. Persentase dihitung sebagai peringkat dunia ACU sebagai proporsi dari jumlah total universitas di dunia: International Handbook of Universities 2018, Palgrave MacMillan
** Times Higher Education Young University Rankings 2019, dengan "universitas baru (young university)” yang didefinisikan sebagai universitas yang berusia kurang dari 50 tahun, sedangkan "Universitas Generasi Y" merupakan universitas yang didirikan antara tahun 1986 sampai 1999.
*** https://dataportal.arc.gov.au/ERA/NationalReport/2018/
Apakah informasi di halaman ini benar? Meminta pembaruan
Pertanyaan tentang lembaga ini

Apakah Anda saat ini di Australia?

You must agree before submitting.

Berlangganan newsletter kami

Bergabung dengan percakapan